Nasional

KABAR PROBOLINGGO : Pemenang Lomba Keagamaan Terima Penghargaan

 

Probolinggo, MA – Setelah berlangsung selama 3 (tiga) hari sejak Senin (20/5/2019) sore, kegiatan Pondok Pesantren Ramadhan Jenjang SMP Negeri/Swasta di Kabupaten Probolinggo yang digelar Dinas Pendidikan (Dispendik) Kabupaten Probolinggo di Aula Bin Hasan Pondok Pesantren HATI di Dusun Toroyan Desa Rangkang Kecamatan Kraksaan resmi berakhir, Rabu (22/5/2019) pagi.

Kegiatan Pondok Pesantren Ramadhan 1440 Hijriyah ini resmi ditutup oleh Kepala Bidang Pembinaan SMP Dispendik Kabupaten Probolinggo Priyo Siswoyo. Dalam penutupan ini juga diserahkan penghargaan dan hadiah berupa tropy, piagam penghargaan dan uang pembinaan kepada para pemenang lomba keagamaan dalam rangka Pondok Pesantren Ramadhan. Yakni, lomba puisi, lomba Tartil Al Qur’an, lomba kaligrafi, lomba pidato dan lomba cerita Islami.

Dalam lomba keagamaan ini, untuk Lomba Puisi juara 1 diraih Ibnu Sabil dari SMP HATI BBS Kraksaan, juara 2 diraih Lanendo Rauf Bar Ramdan dari SMPN 1 Lumbang dan juara 3 diraih M. Firdaus Syifa dari SMPN 1 Leces. Untuk Lomba Tartil Al Qur’an, juara 1 diraih Rohmatullah Akmal dari SMP HATI BBS Kraksaan, juara 2 diraih M. Ridho dari SMPN 1 Bantaran dan juara 3 diraih Herul dari SMPN 2 Lumbang.

Selanjutnya untuk Lomba Kaligrafi, juara 1 diraih Rizwan Maulana Ga dari SMPN 1 Lumbang, juara 2 diraih Zubair Ezar Imbrani dari SMPN 1 Leces dan juara 3 diraih Fahruddin dari SMP HATI BBS Kraksaan. Untuk Lomba Pidato, juara 1 diraih Rizal Jailani dari SMP HATI BBS Kraksaan, juara 2 diraih Fathurrozi dari SMPN 2 Tongas dan juara 3 diraih Abdul Hamid dari SMPN 1 Sumberasih. Serta Lomba Cerita Islami, juara 1 diraih Ibnu Sabil dari SMP HATI BBS Kraksaan, juara 2 diraih A.Firman Ramadhani dari SMPN 1 Leces dan juara 3 diraih M. Sapurna dari SMPN 1 Bantaran.

Kepala Bidang Pembinaan SMP Dispendik Kabupaten Probolinggo Priyo Siswoyo menyampaikan ucapan selamat kepada para siswa yang telah berhasil menjadi juara untuk lomba-lomba keagamaan. Bagi yang belum berhasil menjadi pemenang diharapkan tetap semangat untuk bisa terus belajar dan belajar lebih giat lagi.

“Saya yakin, dari kegiatan Pondok Pesantren Ramadhan ini kalian mempunyai teman baru dan mendapatkan ilmu yang tidak ditemui ketika berada di rumah. Semoga hal ini menjadi amal ibadah dan menjadi pengalaman yang baik. Karena adik-adik akan tumbuh dan berkembang yang akan menjadi generasi milineal untuk mengisi pembangunan di masa yang akan datang,” katanya.

Lebih lanjut Priyo berharap agar apa yang sudah didapatkan selama kegiatan Pondok Pesantren Ramadhan 1440 Hijriyah tersebut bisa menjadi bekal bagi para peserta didik setelah kembali ke lingkungan keluarga dan sekolah masing-masing.

“Saya berharap agar apa yang didapat dari kegiatan ini bisa diceritakan kepada teman di sekolahnya masing-masing. Sampaikanlah pengalaman-pengalaman yang sudah didapatkan agar bisa memotivasi teman-temannya lebih semangat lagi belajar,” tegasnya.

Priyo juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pondok Pesantren HATI yang telah memfasilitasi kegiatan Pondok Pesantren Ramadhan 1440 Hijriyah sehingga bisa berjalan dengan lancar. “Semoga kegiatan ini bisa memberikan manfaat yang sebesar-besarnya bagi peserta didik sebagai bekal di masa mendatang,” harapnya.

Sementara Kasi Peserta Didik dan Pembinaan Karakter Dispendik Kabupaten Probolinggo Badrus Zubaidi Hasan mengungkapkan lomba-lomba keagamaan ini bertujuan untuk mengisi kegiataan keagamaan di bulan suci Ramadhan 1440 Hijriyah serta menggali potensi siswa dalam bidang aspek-aspek kegiatan keagamaan.

“Fokus lomba-lomba keagamaan ini adalah kemampuan membaca Al Qur’an, ceramah agama serta kaligrafi. Juri dalam lomba ini berasal dari MGMP Pendidikan Agama Islam dan Pengurus Cabang Jam’iyyatul Qurra’ wal Huffadz (JQH) Kota Kraksaan. Harapan dari lomba ini bisa menggali potensi dan kemampuan siswa untuk berprestasi di bidang keagamaan yang lebih tinggi,” harapnya.(Senopati)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *