KABAR PROBOLINGGO : Bupati Probolinggo Hj. Puput Tantriana Sari Dan Wabup Timbul Halal Bihalal Bersama Ribuan ASN
Probolinggo, MA – Momentum Hari Raya Idul Fitri 1440 Hijriyah dimanfaatkan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Probolinggo untuk semakin menguatkan tali silaturahim diantara Aparatur Sipil Negara (ASN) dengan menggelar halal bihalal bersama Bupati dan Wakil Bupati (Wabup) Probolinggo serta jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Probolinggo, Senin (10/6/2019).
Halal bihalal yang digelar di halaman depan Kantor Bupati Probolinggo ini diikuti oleh ribuan ASN di lingkungan Pemkab Probolinggo. Sejak pukul 08.30 WIB, mereka sudah berkumpul di sekitar Kantor Bupati Probolinggo di Kraksaan.
Kegiatan tersebut dihadiri Bupati Probolinggo Hj. P. Tantriana Sari, SE didampingi suaminya yang juga anggota Komisi VIII DPR RI Drs. H. Hasan Aminuddin, M.Si, Wakil Bupati (Wabup) Probolinggo Drs. HA. Timbul Prihanjoko, jajaran Forkopimda, Komisioner KPU Kabupaten Probolinggo, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Probolinggo H. Soeparwiyono, Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Camat di lingkungan Pemkab Probolinggo.
Dalam sambutannya Bupati Probolinggo Hj. P. Tantriana Sari, SE mengharapkan semoga kegiatan halal bihalal ini membawa berkah bagi semua ASN dalam rangka menambah semangat dalam melaksanakan tugas dan kewajiban selaku pelayan masyarakat Kabupaten Probolinggo.
“Saya sangat mengapresiasi kegiatan ini yang ramai dan semangatnya para staf. Semoga momentum bersilaturrahim dan bersalam-salaman bertemu antar OPD dan teman seunit kerja serta sejawat di luar OPD ini semoga menjadikan momentum dalam memaksimalkan koordinasi dan komunikasi kita untuk melaksanakan pembangunan dan pemerintahan di Kabupaten Probolinggo,” katanya.
Atas nama pribadi, keluarga dan Pemerintah Daerah Bupati Tantri menyampaikan permohonan maaf lahir dan batin manakala selama menjadi pemimpin tentunya masih banyak kekurangan dan kesalahan.
“Saya sebagai manusia menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya. Semoga selalu sehat wal afiat, dimudahkan segala urusannya oleh Allah SWT serta dipertemukan lagi dengan Idul Fitri pada tahun-tahun mendatang dalam keadaan sehat wal afiat tanpa kekurangan suatu apapun dan kondisinya jauh lebih baik dari hari ini,” harapnya.
Halal bihalal ini ditandai dengan saling bersalam-salaman. Bupati Tantri dan suaminya Drs. H. Hasan Aminuddin, M.Si merupakan dua orang yang pertama kali memberi kesempatan untuk bersalaman disusul secara berurutan oleh Wabup Timbul, Forkopimda, Sekda Soeparwiyono dan Komisioner KPU Kabupaten Probolinggo.(Senopati)