Nasional

Warga Desa Trimulyo Keluhkan Jalan Yang Rusak

Pati (MA)- Kayen jalan Desa Trimulyo sudah tidak layak untuk dilewati. Keadaan jalan tersebut Sudah lama rusak tapi tidak ada respon dari perangkat desa. Jalan yang terletak di dusun Canga’an dan Manyar seperti anak tiri dari tujuh desa Trimulyo. Desa Trimulyo terdiri dari Canga’an, tinom, Manyar, Pelang, Malangan, karang anyar, karang Mulyo. Dari ketujuh dusun itu jalan yang paling parah terdapat di dukuh Canga’an dan Manyar.
Saat salah satu warga ditemui oleh tim wartawan mediaabpedsi.com mengatakan bahwa jalan seperti ini sudah berlangsung lama.”desa saya seperti anak tiri oleh perangkat desa, jalan saja tidak layak untuk di lewati”keluhnya.
” Sekarang di desa Trimulyo sedang ada pembangunan Talut jalan, pembangunan Talut tersebut berada di dukuh Manyar. Saat warga ditanya tentang pembangunan Talut banyak yang tidak tau fungsi tersebut.” katanya.
Lanjut dari warga yang ditanya tim mediaabpedsi.com, tentang fungsi Talut tersebut “saya tidak merasakan dampak pembangunan Talut ini, lebih baik untuk perbaikan jalan yang rusak. Jadi lebih teras bagi kami”. Tandasnya.(guntur Sh)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *