Nasional

Kodim 0201/BS Gelar Sosialisasi Antisipasi Balatkom Dan Paham Radikalisme

 

MEDAN(Media Abpedsi. com)

Kodim 0201/BS Medan, melaksanakan kegiatan pembinaan antisipasi bahaya Laten Komunis dan Paham Radikal Tahun 2019 di wilayah Kodim 0201/ BS bertempat di Aula Makodim 0201/BS Jl. Pengadilan Medan, Selasa 29 Oktober 2019.

Kegiatan pembinaan antisipasi bahaya Laten Komunis dan Paham Radikal Tahun 2019 dilaksanan agar melalui Pembinaan Antisipasi Balatkom (Bahaya Latin Komunis) Dan Paham Radikal, prajurit TNI AD Senantiasa waspada dan mampu mengambil langkah yang tepat dalam mengamankan dan menjaga keselamatan bangsa dan negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dari segala bentuk ancaman, terutama bangkitnya kembali bahaya laten komunis dan paham radikal.

Dandim 0201/BS Medan, Kolonel Inf Roy Hansen J Sinaga, melalui Perwira Seksi Teritorial, Mayor Inf. Romi Sembiring “Perjalanan panjang sejarah gerakan PKI untuk mewujudkan masyarakat Komunis di Indonesia tidak pernah berhenti.

“Dalam mencapai tujuan tersebut Komunis menggunakan berbagai cara mulai dari memengaruhi sampai jalan penetrasi dan infiltrasi ke dalam organisasi massa, “sebutnya.

Perlu diingat bahwa Komunis di Indonesia merupakan bahaya Laten yang tidak pernah mati, akan tetapi hanya berubah bentuk serta akan terus berkembang dengan gaya baru.

Kelompok Komunis dan Radikalisme banyak melakukan propaganda di media sosial melalui Facebook, Twitter serta media online lainnya. Kita semua harus waspada dan sosialisasikan kepada keluarga dan lingkungan agar tidak terpengaruh oleh propaganda yang dilakukan kelompok tersebut.

“Saya mengharapkan kepada seluruh prajurit Teritorial harus mampu memberikan wawasan terhadap masyarakat agar tidak mudah terpengaruh oleh faham Radikal kanan serta mengajak masyarakat agar mengantisipasi dan mewaspadai terhadap orang asing yang akan memasukkan Ideologi nya, “pesan Dandim.

Sosialisasi ini diikuti dari berbagai Satuan Se-jajaran Kodam 1/BB dan Ormas diantaranya Pomdam Ajendam, Paldam, Bekangdam, Zidam, Kudam, Kumdam, Hubdam, Babinminvetcatdam, Kesdam, Pendam, Topdam, Bintaldam, Jasdam, Infolahtadam, Sandidam, Denmadam, Deninteldam, Setumdam, Puskodaldam, Yonkav 6/Serbu, Yon Armed 2/105, Yon Arhanudse 11/wby, Yon Zipur 1/DD, Hipakad dan FKPPI kota Medan.

Sosialisai ini juga melibatkan Perwira Kodim 0201/BS sebagai pengisi materi diantaranya Mayor Inf. Romi Sembiring, Kapten Inf Fitriadi, Kapten Inf Abdul Manan Marpaung dan Kapten Kav.Jumadi Tim Badar Sembiring A.Md

Jurnalis : Sahat
Sumber : Pendim.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *