Nasional

Dinkes Tobasa Bersama RSUD Porsea Kawal Turnamen Gateball di Tobasa Dalam Hal Kesehatan

 

Tobasa, Balige (Media Abpedsi.com)
Sejak hari pertama Selasa (29/10/2019) dimulainya Turnamen Gateball Babak Kualifikasi PON – XX dan Kejurnas Gateball – IV, dilanjutkan Kejuaraan Terbuka Danau Toba Gateball Internasional Piala Bupati Toba Samosir 2019 hingga hari berakhir hingga hari Senin (04/11/2019) Pihak Dinkes Toba Samosir (Tobasa) bersama RSUD Porsea Kawal kegiatan turnamen dalam hal menjaga kesehatan para atlet, panitia serta pengunjung.

Pantauan di lokasi, pihak Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Porsea bersama Dinas Kesehatan (DINKES) Tobasa menurunkan tiga unit mobil ambulance , satu unit mobil ambulance dari Dinkes Tobasa, satu unit ambulance dari RSUD porsea dan satu unit ambulance dari puskesmas tandang Buhit.

Rei Gorga Sihotang, sebagai perawat dari RSUD Porsea mengatakan selama turnamen Gateball di Tobasa, mulai dari dokter, perawat, bidan, hingga supir, selalu siap siaga mulai jam 08:00 Wib hingga pukul 18:00 Wib hingga turnamen selesai setiap harinya.

“Umumnya masalah yang kami tangani selama turnamen masalah kesehatan seperti, batuk ,pilek, demam ,kena benturan bola Gateball, hipertensi. Masalah kesehatan ini diakibatan situasi alam maupun penyesuaian alam atau iklim khususnya para atlet luar SUMUT,” terang Rei Gorga Sihotang.

Senada dengan Mandaoni Aruan dari Dinkes Tobasa, selaku bidan Public Safety Center 119 (PSC 119) bersama supir ambulance Rikki Siahaan, ketika ditemui di lokasi mengatakan bahwa Dinkes Tobasa dan puskesmas selama turnamen menurunkan sebanyak 12 tenaga medis yakni, dokter, perawat, bidan, supir.

“Yang kami tangani umumnya penyakit flu, kurang lebih lima puluh (50) orang yang sudah kami tangani dan obati. Masalah kesehatan yang dialami para atlet, wasit, pengunjung serta pihak panitia dapat kami atasi di sini dan belum ada hingga dirujuk ke Rumah Sakit. Ayu Harefa merupakan wasit dari Medan yang mengalami sakit flu, begitu datang langsung kita tangani dengan cara kita periksa dulu, baru kita beri obat yang cocok,” terang Mandaoni Aruan

Ketua Panitia Kejuaraan Terbuka Danau Toba Gateball Internasional Piala Bupati Toba Samosir 2019 Alonso Finn Manik saat dikonfirmasi mengatakan, atas peran dari Dinkes Tobasa dan RSUD Porsea selama kejuaraan berlangsung Dinkes yang tergabung dalam kepanitiaan, telah melaksanakan tugas dengan baik. “mereka siap dan selalu siaga dan aktif dalam menangani hal kesehatan atlet, wasit, panitia, dan pengunjung. Terimakasih buat dokter, bidan, perawat, supir yang bertugas atas perannya selama turnamen,” pungkas Alonso Finn Manik.

Jurnalis : Raj

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *