Jawa TimurNasional

Dandim 0820 Hadiri Peringatan HPN Tahun 2020

Probolinggo, MA – Pada peringatan Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2020 yang secara serentak dilaksanakan oleh seluruh insan pers di seluruh indonesia ,F-Wamipro (forum wartawan mingguan probolinggo) acara tersebut di gelar di halaman belakang kodim 0820 probolinggo, Minggu (9/2/20).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut ibu Setda kota probolinggo,dandim 0820 Probolinggo Letkol Inf Imam Wibowo,Wakapolresta probolinggo kompol imam pauji, Ketum PPWI Jakarta Wilson Lalengke, ketua umum F-Wamipro Suhri dan segenap jurnalis probolinggo yang tergabung di F-wamipro.

Dandim 0820 Probolinggo kepada media Abpedsi.com mengatakan,” Di Hari Pers nasional yang di selenggarkan oleh F-Wamipro semoga semakin profesional dan menyuguhkan fakta secara obyektiv semakin mengajak dan menyuguhkan berita yang menjaga wawasan kebangsaan kita semuanya sehingga masyarakat betul-betul mendapat edukasi yang baik dari perusahan media yang berada di wilayah kabupaten dan kota probolinggo,”terang Imam Wibowo

“ Pada dasarnya media di wilayah kabupaten/kota probolinggo sudah baik dengan kodim 0820 probolinggo maupun dengan instansi terkait dalam penulisan berita koran,dan elektronik dan online sudah cukup obyektive namun, kami menghimbau kepada insan media terkait dalam penulisan berita dan tulisan berita yang di hasilkan harus sesuai fakta sehingga dapat membantu dalam pembangunan daerah kabupaten maupun kota probolinggo,”imbaunya Imam Wibowo

Harapan kami sebagai sebagai komandan kodim 0820 probolinggo semoga insan pers khusus di wilayah kanupaten dan kota probolinggo semakin jaya selalu semakin sukses,semakin mantap,sinergis TNI siap membantu kinerja wartawan,”harapnya Imam Wibowo

Sementara ketua Umum PPWI (persatuan pewarta warga Indonesia) wilson lalengke menambahkan,”pertama kami ucapkan selamat hari pers nasional tahun 2020 terkait dengan momentum HPN tentunya kami berharap kepada jurnalis yang berada di wilayah probolinggo semoga semakin maju dan semakin meningkat, SDM maju indonesia maju sesuai tekline nya pemerintah dan kita terus mengembangkan kemerdekaan dan kebebasan pers dalam artian bebas dalam mengungkapkan kebenaran dan berpihak kepada masyarakat,”ungkap wilson lalengke

Menurut filkopad zen didalam 9 element jurnalism salah satunya yang paling penting adalah loyalitas wartawan itu kepada kebenaran bukan kepada sesuatu yang lain kita mengutamakan kepentingan publik kalau ini kita pegang teguh maka kami yakin apa yang kita wartakan terkait dengan kebenaran selulu denga fakta lapangan,”pungkas Wilson lalengke (Naldi Lero).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *