NasionalSumatra Utara

Kodam I/BB Terima Bantuan Dana insentif Tenaga Medis RS Khusus Infeksi Covid – 19

Medan (MA) – Pangdam I/BB Mayjen TNI M.S. Fadhilah Menerima secara simbolis Dana Insentif bagi tenaga Medis RS Khusus Covid 19 Pulau Galang di Ruang Audiensi Lt II Makodam I/BB Kamis,( 16/4/2020).
Pada kesempatan yang baik ini, Pangdam I/BB menyampaikan penyerahan insentif ini merupakan salah satu wujud perhatian kepada mereka yang selama ini berada digarda terdepan dan berperan besar membantu pencegahan dan penanganan Covid 19.
Dalam pembicaraan audiensi Pangdam I/BB menyampaikan bahwa tugas untuk mencegah dan menangani Covid-19 ini diperlukan peranan serius dari seluruh stake holder pemerintahan bersama-sama dengan elemen masyarakat dalam penanganannya. Ucap Pangdam
Mayjen Fadhilah mengucapkan apresiasi dan terima kasih kepada Bank BRI (Persero) Kota Medan atas kepeduliannya terhadap Kodam I/BB yang ikut serta dalam membantu penanganan Virus Covid 19 ini. Tambahnya.
Perlu diketahui bahwa Kodam I/BB selalu memberikan edukasi  kepada masyarakat dengan sosialisasikan masalah pencegahan dan penanganan Covid 19, Minggu ini kita membagikan Masker untuk sejumlah warga dan melakukan penyemprotan disinfektan di beberapa tempat keramaian seperti pasar-pasar tradisional yang ada di kota Medan. Jelas Pangdam.
Beliau juga menambahkan bahwa bantuan lainnya dalam membantu Pemerintah daerah (Pemda) diantaranya membantu Pemprov. Sumut dalam pembangunan Rumah Sakit khusus Covid 19 di PTPN III Sei Karang.
Sementara itu, Pimpinan Cabang BRI (Persero) Kota Medan, Bapak I Made Suka, saat ini Bank BRI (Persero) sedang fokus memberi bantuan kepada supir Angkot di seluruh Indonesia. Ucapnya.
 I Made berharap semoga Bantuan yang diberikan ini bisa bermanfaat dan tepat guna dalam melaksanakan penanganan penanganan Virus Covid 19 ini khususnya bagi tenaga medis RS. Khusus Infeksi Covid 19 di Pulau Galang Batam. Tutupnya.(rls/sahat).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *