Way Kanan

Peringatan HANI Tahun 2020 Secara Virtual Di BNN Kabupaten Way Kanan

 

Lampung (MA)- BNN Kabupaten Way Kanan telah mengikuti Upacara Peringatan Hari Anti Narkotika Internasional Tahun 2020 via virtual di Aula Kantor BNN Kabupaten Way Kanan secara khidmat pada tanggal 26 Juni 2020 pukul 09.00 WIB s.d selesai. Kegiatan dihadiri langsung oleh Ketua DPRD Kabupaten Way Kanan, Bupati Way Kanan, Forkopimda, dan Tokoh Masyarakat.

Dalam sambutannya Kepala BNN RI Komjen Pol. Drs. Heru Winarko, S.H menyampaikan Langkah strategis yang dilakukan BNN dalam upaya perang terhadap narkotika melalui strategi Demand Reduction, berupa aktivitas pencegahan agar masyarakat memiliki ketahanan imun terhadap penyalahgunaan narkotika. Selain itu juga melalui straegi Supply Reduction, yakni aspek penegakan hokum yang tegas dan terukur dalam menangani sindikat narkotika. Selain itu juga dilakukan upaya rehabilitasi bagi para pecandu dan penyalah guna narkotika. Sebagai bentuk konkret yang telah dilaksanakan dalam menunjang kepercayaan dari masyarakat, BNN telah mendapatkan piagam penghargaan dari Kementerian PAN RB dalam aspek pelayanan publik dengan predikat Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan mempersiapkan menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan mempersiapkan menuju Wilayah Bebas Korupsi/Wilayah birokrasi bersih melayani (WBBM).

Menutup pertemuan hari ini, Kepala BNN Kabupaten Way Kanan AKBP. Taufik BM Tohir mengucapkan terima kasih atas dukungan semua pihak yang telah turut serta mensukseskan Program P4GN di Kabupaten Way Kanan dengan harapan meningkatkan kerjasama dan sinergitas seluruh komponen bangsa untuk menyelamatkan dan melindungi Bangsa Indonesia khususnya masyarakat Kabupaten Way Kanan dari ancaman kejahatan narkotika ( * )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *