Nasional

Pemkot Metro Lampung Peringati Hari Sumpah Pemuda

Lampung (MA) – , Pemerintah Kota Metro menggelar peringatan sumpah pemuda di lapangan samber park Kota Metro, Sabtu (28/10/2023)

 

Giat tersebut dihadiri pejabat Forkopimda Pemerintah Kota Metro.

Walikota Metro Wahdi Siradjuddin mengatakan, giat tersebut merupakan peringatan dari ikrar pemuda-pemudi Republik Indonesia.

 

“Anak-anak muda sebagai investasi besar Sumber Daya Manusia (SDM) termasuk kita nanti menggapainya di 2045 dengan Generasi emas Metro cemerlang (Gemerlang), mudah-mudahan anak-anak kita menjadi anak-anak yang kuat, semangat berbudi pekerti yang baik,” ujarnya.

 

Ia menuturkan, sangat mengapresiasi kepada kepala sekolah SDN 1 Metro pusat beserta Dewan guru yang telah membangkitkan kembali nilai-nilai Nasionalisme kepada anak-anak didiknya.

 

“Nilai perbedaan dinamika, tadi seragamnya berbeda-beda agar kita mengenal perbedaan itu suatu yang biasa, sama halnya seperti berbeda pendapat dan sebagainya itu biasa saja,” tuturnya.

 

“Yang penting kita harus tetap menjaga akhlak karena nilai-nilai itulah yang paling penting kita berikan kepada anak-anak kita,” jelasnya.

 

Wahdi menjelaskan, maraknya isu gangster di Kota Metro yang perlu dipahami adalah Metro merupakan Kota yang tidak luas.

 

“Tapi ingat Metro adalah Kota pendidikan, Kota berbudaya dan sebagainya hal ini juga sudah kita bicarakan dengan Forkopimda, tokoh-tokoh masyarakat agar kita secara bersama-sama menjaga Kota Metro,” terangnya.

 

“Saya kira mereka harus benar-benar tau berada dimana Metro beda dengan tempat-tempat lain,” kata Walikota Metro.

 

Pihaknya berpesan kepada forkopimda dan masyarakat Kota Metro untuk bisa menjaga Kotanya.

 

“Tidak ada narkoba disini, tidak ada kenakalan remaja apalagi kriminalitas dalam hal apapun,” pungkasnya.(ADV)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *