Jawa TengahNasional

Kunjungan Kerja Kapolres Cilacap, Pemantauan Kamtibmas dalam Rangka Adaptasi Kebiasaan Baru

Cilacap- media-abpedsi.com Kunjungan Kerja Kapolres Cilacap ke Mapolsek Patimuan Dalam rangka launching sekolah siaga WiFi gratis kepedulian belajar daring dan pemantauan kamtibmas secara langsung di wilayah kecamatan Patimuan hari ini Rabu,(23/09/2020).

Dalam kunjungannya ke Mapolsek Patimuan, Kapolres Cilacap turut membawa seluruh penjabat utamanya (PJU), diantaranya Wakapolres Cilacap Kompol Agus Sulistiyanto, S.H., S.I.K., namun beliau pamit terlebih awal karena ada kegiatan Zoom Meeting.

Selanjutnya 3 Kepala Bagian/Kabag, diantaranya: Kabag Ops AKP Ahmad Ghifar Alfaqsi, S.H.,S.I.K; Kabag Sumda, Kompol Hartati, S.H.; Kabag Ren, Kompol Agus Subiyanto, S.Sos.,MM.

Lalu 8 Kepala Satuan/Kasat, diantaranya: Kasat Intelkam AKP Gatot Sumbono, S.H.; Kasat Sabhara AKP Tusiran, S.H.; Kasat Lantas AKP Fandi Setiawan, S.H., S.I.K.; Kasat Binmas AKP Siswanto; Kasat Polair AKP Huda Safei, SIP, MM.; Kasat Narkoba, IPTU Syuaib Abdullah, S.I.K.; Kasat Reskrim AKP Rifeld Constatien Baba; Kasat Tahti IPTU Suparjo.
Juga sejumlah Kasi: Kasi Keuangan IPDA Supriyono; Kasi Propam IPDA Maryono; Kasi Pengawasan IPTU Agus Triadi; Kasi Keu IPDA Supriyono; Kasi SPKT IPTU Priyatno, S.E. dan Paurkes Dokkes IPDA Setiyawan dan Kaur Humas AKP Gatot Sumbono.

Turut hadir serta Pemuka agama; Danramil Kedungreja Kapten Inf Tasino; Kepala KUA Kec. Patimuan A. Muttaqin, S.Ag; Camat Patimuan, Dra. Trias Handayani dan Forkompincam; Kepala Desa se-Rayon Patimuan; Tokoh Masyarakat; Puskesmas Patimuan; Karang taruna; Banser; Ormas : Pemuda Pancasila, GMBI, dan Joy Enjoy.

Sambutan awal disampaikan oleh Camat Patimuan, Dra. Trias Handayani. “Alhamdulillah wilayah kecamatan Patimuan masih zona hijau, kami juga menyediakan fasilitas pemerintah untuk masyarakat mengingat dampak Covid-19 terutama pelajar dengan sistem pembelajaran daring, selain itu bantuan-bantuan pemerintah juga sudah tersampaikan kepada seluruh masyarakat baik itu yang berhak maupun yang tidak.”

Ibu Camat juga menyampaikan bantuan ‘Bedah Rumah’ dari BAZNAS yang akan segera dilaksanakan. Ibu Camat berharap pandemi Covid-19 lekas pulih “Kami pemerintah bersama gugus tugas juga sudah berupaya mencegah penularan Covid-19 dengan cara 3M, Memakai masker, Mencuci tangan dan Menjaga jarak.” Tutur ibu Camat.

Kapolsek Patimuan, IPTU Suhana dalam sambutannya menghaturkan ‘Sugeng Rawuh’ kepada Kapolres Cilacap beserta jajarannya di Mapolsek Patimuan. Kapolsek juga menyampaikan tentang kamtibnas, sosial, politik dan budaya di kecamatan Patimuan yang berjalan Kondusif.

Beliau juga menjelaskan tentang wilayah Patimuan yang terakulturasi dengan budaya Jawa dan Sunda jiwa, Luas kecamatan Patimuan yang mencapai 7530 Hektare dan berpenduduk 48.728 jiwa sebagian besar bercocok tanam.

“Alhamdulillah di musim pandemi ini wilayah kami sudah 2 kali panen, sehingga ketahanan pangan di kecamatan Patimuan terkendali.
Untuk bagian kesehatan penanganan Covid-19 kami memiliki Puskesmas yang mampu menampung pasien, bagi pasien yang positif terkena Covid-19 kami rujuk ke RS Aghisna Sidareja dan RS Majenang. Selain itu kami melaksanakan penanggulangan Covid-19 baik secara penindakan maupun pencegahan.” Ungkap Kapolsek

Terakhir Kapolres Cilacap, Agen Komisaris Besar Polisi Dery Agung Wijaya S.I.K.,S.H.,M.H. menyampaikan sambutannya, diawali dengan puji syukur kehadirat Tuhan YME, lalu beliau memperkenalkan diri; beliau lahir di Lampung, 01 Maret 1980. Lulusan Akpol Semarang angkatan 2001. Kapolres menyampaikan beliau sangat apresiasi juga berterima kasih khususnya kepada Puspika, Forkompincam, Kapolres, Danramil, panitia acara dan seluruh masyarakat Patimuan yang turut menyukseskan acara ini. Beliau merasa salut dengan sambutan masyarakat Patimuan yang sangat meriah.

Kapolres meminta kerjasama kepada seluruh tokoh dan masyarakat untuk selalu membantu Polri menjaga kamtibnas kecamatan Patimuan yang lebih baik, selain itu Kapolres menghimbau kepada masyarakat agar melaksanakan dan mematuhi protokol kesehatan.
[24/9 01.24] D’fauzan Santri: “Pemutusan mata rantai penularan Covid-19 bukan terletak pada Camat atau bahkan aparat TNI-Polri tetapi terletak pada kedisiplinan masyarakat, jika masyarakat disiplin maka pemutusan mata rantai Covid-19 akan berjalan dengan baik. Untuk bidang sekolah dan pendidikan kedepannya akan berjalan seperti biasa namun akan mengunakan adaptasi kebiasaan baru yaitu dengan menggunakan masker, cuci tangan dan pembagian persik dengan selalu menjaga jarak.” Tutur Kapolres.

Kapolres juga menyampaikan tentang penegakan Perda nomor 05 tahun 2020 mengenai penanggulangan penyakit masyarakat bila tidak menggunakan atau tidak mengikuti protokol kesehatan diancam hukuman 3 bulan atau denda Rp 50.000 melalui proses sidang.

Pemukulan gong sekaligus pemotongan pita menjadi peresmian launching rumah belajar WiFi gratis dan kepedulian belajar daring di Mapolsek Patimuan. Selanjutnya pembagian bahan pangan kepada warga yang kurang mampu sekaligus ramah tamah yang menjadi bagian akhir kegiatan ini.

Sebelum berpamitan pulang, Kapolres beserta jajarannya terlebih dahulu singgah dan memantau langsung kegiatan di sebuah pabrik tekstil yang terletak di Dusun Langensari Desa Buluayung Kecamatan Patimuan guna mengangkat kualitas dan kuantitas UMKM di Kabupaten Cilacap, khususnya Kecamatan Patimuan.

Fauzan Ramadhan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *